Kamis, 08 Maret 2012

why are you so posesif darling ?? #part 4

Sore itu Chacha dan Ranti terus aja membicarakan topik Posesif, mungkin saat itu telinga Krisna jadi panass.. haha.. Setiap 5 menit hape Ranti berbunyi, lebih sering sms lalu beberapa kali telepon. Yup sapa lagi kalo bukan dari Krisna! 
"Nih orangnya baru sms.." kata Ranti.
"Apa katanya ?"

Lagi apa? sama siapa aja? ngobrolin apa? kapan Chacha dateng?
***
 dibales Ranti

Lagi ngobrol tentang kuliah, sama chacha aja, tadi jam 11, sendirian aja yank..
***

bener kan chacha sendiri? gak sama cowo kan?! awas kamu kalo sampe dikenal-kenalin sama cowok!! aku putusin kamu .... :@
***

iya yank..
***

sekitar 10 menit dari sms ada panggilan masuk..

"Haloo..." kata Ranti.
"lagi dimana?"
"di rumah.."
"sumpah? demi apa?"
"iih ga percaya.. sumpah!"
"mana Chacha?.. berdua aja kan?!"
"iyaa...!" setengah kesal Chacha menjawab.
"mana suaranya? coba arahin ke suara Chacha.."
"Cha ni ngomong..."
"Haloo, Kris ni gue, kenapa?" kata Chacha. Dengan males Chacha coba gek keliatan kesel.
"ooh gapapa. Mana Ranti?"
"nih.."
"Haloo.." kata Ranti.
"awas jangan kemana mana ! jangan macem macem, jangan selingkuh, jangan ada cowok, awas ya !!"
"iya.."

telepon di tutup..

"kenapa Ran?"
"ga ada, cuma ngecheck. Biasa.."
"oohh..." Hati Chacha ngerasa miris.. 

Dan beberapa saat ada sms ke hape Ranti..

awas jangan selingkuh !!!

Chacha diem aja, bingung berbuat apa lagi...


why are you so posesif darling ?? #part3

Masih tertarik membahas soal Ranti dan pacar posesifnya.. Chacha kemudian mencari waktu agar bisa menghabiskan waktu dengan Ranti, berdua saja supaya curhatnya lebih bebas. Chacha memututuskan main ke rumah Ranti. Disana mereka mengobrol berbagai macam masalah dan sampai akhirnya Chacha bertanya..

"kemaren ga ikutan karaoke kenapa Ran ?"
"ya lo tau sendiri deh.."
"Krisna ?"
"Ya sapa lagi.." jawabnya lesu..
"emang sebenernya kenapa sih Ran? Gue tau sih posesif itu apa, tapi yang gue ga ngerti kenapa ada orang yang masih mau sama cowok posesif,..."
"cinta kali.."
Ranti menarik nafas.. "Huuffftt... Gue gatau sih Cha.. Mungkin karena kebiasaan sama-sama, jadi kalo putus gak biasa."
"lu ga bosen gitu?"
"bosen?.. Ya kadang-kadang..."
Mereka saling diem..
"Sebenernya Cha, gue sayang Krisna. Sejauh ini gue mencoba buat berusaha. Jadi apapun caranya gue harus bisa, ya meski batin juga kadang bilang gak kuat, tp satu sisi gue juga ga mau putus.."
"aneeeehhh"
"Krisna itu udah seperti yang gue mau, banyak sifat buruk gue, yang cuma dia yang bisa sabar ngadepinnya, dia kalo udah baik bisa supeerrr.."
"tapi gue kasian sama lo"
"gue juga kadang kasian sama diri sendiri, kemana-mana harus ijin dan ga punya kebebasan sendiri.. Dan sedihnya gue bukan tipe orang yang ga setia, tapi udah dicurigai kaya tersangka utama koruptor.. Rasanya sedih banget ga bisa berperilaku kaya gue yang dulu.. Tapi udah jalannya kali..."
Ranti cuma cengar cengir aja..
Chacha manggut-manggut. Sepertinya ia tau bahwa sahabatnya dijajah oleh cinta.
"Coba lo ikutin tips ini, cara menghadapi Pacar Posesif....."
  1. Cari tau penyebabnya.
  2. Hindari hal-hal yang bisa bikin dia posesif
  3. Yakinkan dia bahwa kamu orang yang setia dan bisa dipercaya
  4. Berkomunikasi yang baik
  5. Bersikap terbuka
Lalu Ranti berkata, "sebabnya Krisna posesif gue juga gatau, hindari beberapa hal yang buat dia posesif ya gue ga kemana-mana kaya burung dalam sangkar, gue yakin gue bisa dipercaya, buktinya gue ga pernah selingkuh. Memang gue punya temen banyak, tapi apa salahnya bergaul. Gue takut ga punya temen gara-gara punya pacar posesif. Gue orangnya seneng punya temen banyak, rasanya berteman itu menyenangkan. Komunikasi lumayan baik, ya cuma ada aja bahan berantem, hahaha. Dan yang terakhir bersikap terbuka. Yang ini gue agak takut. Kalo mau cerita pasti Krisna marah. Misal kalo gue cerita kalo tadi temen cowo dikampus ada yang jatoh di tangga, pasti Krisna malah nanggepinnya "Ngapain kamu liat liat cowo !!" Sungguh ga menyenangkan responnya. Tapi kalo dia cerita tentang cowe lain, temen, sodara, bahkan mantan-mantanya, gue cool aja. Karena gue kira orang cerita ga boleh dinilai salah atau bener. Namanya kan cuma cerita.."
Chacha diem.. "susah ya bebb..."




Rabu, 07 Maret 2012

why are you so posesif darling ? #part 2

Masih membahas soal Ranti. Chacha jadi pengen tau, faktor apa yang menyebabkan beberapa orang bersikap posesif pada pasangannya. Biasanya Mister Google tau nih apa jawabannya.
Dan beberapa hasilnya adalah karena..

  1. Terlalu cinta. Mungkin karena orang posesif ini terlalu menaruh cinta yang begitu besar terhadap pasangannya, sehingga dia gak rela melepaskan demi hal apapun. Padahal dengan melarang semua hal, seseorang akan menjadi bosan dan merasa risih.
  2. Takut kehilangan. Memiliki cinta yang besar menjadikan ego yang besar juga, ego ini juga membawa ketakutan tersendiri dalam hubungan. Takut kehilangan, takut dikecewakan, takut dibohongi, dan lain sebagainya.
  3. Pernah gagal dalam menjalin hubungan. Orang posesif pada umumnya memiliki kisah tersendiri dalam berpacaran. Entah mungkin dia pernah dibohongi, dikhianati, diselingkuhi, atau bahkan dia yang berselingkuh. Karena dia berselingkuh makanya dia bersikap berlebihan agar pasangannya tidak melakukan hal yang sama dengannya. Dia takut disakiti sebagaimana dia menyakiti pasangannya yang terdahulu. Hmm.. egois ya -,-
  4. Kehilangan figur yang disayangi. Mungkin orang posesif ini memiliki seseorang yang dulu sangat ia kasihi, dan dia menemukan hal itu pada pasangannya, jadi ia tak ingin melepaskannya kembali.
  5. Mencium kehadiran orang ketiga. Orang yang bersikap posesif mengenal pasangannya dengan baik, menghapal detail sikap dan kebiasaan pasangan, sehingga jika ada yang berubah dia langsung bisa mencium gerak-gerik yang berbeda. Gerak-gerik ini ia sikapi sebagai sesuatu yang negatif dan mulai mengambil sikap extra.
  6. Sudah merasa memiliki. Sebagian orang menganggap jika sudah memiliki hubungan, akan beranggapan bahwa pasangannya adalah miliknya sepenuhnya, jadi dia merasa berhak untuk mengatur dan membatasi kegiatan pasangannya. Fiuhh...

why are you so posesif darling ??

Akhir kuliah udah tiba, jarang lagi nih ngumpul bareng ama temen-temen, begitu pikir Chacha. Lalu Chacha meng-sms semua teman-temannya untuk hang out bareng. Dan akhirnya hang out bareng pun jadi, mereka berkaraoke ria. Sooo Happyyyyy.....!! XD
Tapi hari itu ada yang kurang. Ranti nggak datang, dengan alasan sibuk. Sedihnya Chacha. Ranti teman baik Chacha selama kuliah 7 semster ini. Semester 8 udah berjibaku dengan skripsi dan kegiatan masing-masing, pasti susah untuk ketemu Ranti :(
Dengan berat Chacha meng-sms Ranti. 

kenapa ga dateng bebb? seru lhoo... :D
***

ngga lama sms dibales.

sorry ya, ngga bisa. Aku sibuk :(
***

ngga apapa, tp gak seru ga ada lo bebb :)
***

Sebenernya sebagai teman dekan Ranti, Chacha tau apa yang terjadi dan menyebabkan Ranti ga ikut ngumpul. Satu nama, Krisna !!
Krisna adalah pacar Ranti. Sikapnya yang posesif dan super over protectiv, menjadikan Ranti ga bisa berkutik. Hape, facebook, twitter, email, semua merupakan wewenang Krisna seorang. Krisna bisa meng-unfriend, unfollow dan meremove semua contact yang dianggapnya ga penting. Fiuhh... kasian Ranti :(

Kadang sebagai teman chacha juga ga abis pikir, kenapa sih Ranti mau digituin. Ranti cuma bilang "gatau Cha, sabar aja.."
Hmmm... Chacha cuma bisa manggut-manggut....
Dengan iseng Chacha cari artikel tentang orang-orang posesif, dan hasilnya...

Menurut sebuah artikel, posesif berarti suatu sikap yang ditunjukkan untuk mengontrol atau mendominasi sesuatu atau seseorang. Sikap posesif ini bisa dimiliki oleh siapa saja. Posesif juga sering memiliki gejala lain seperti pasangan yang memiliki tingkat kecemburuan yang tinggi dan juga over protective yang berlebihan.



Ciri-ciri orang yang posesif antara lain :

  1. Curigaan. Kapan saja dan dimana saja selalu menanyakan keberadaan dan kegiatan pasangan. Orang yang posesif akan bertanya, "lagi apa? dimana? sama siapa? jangan bohong. Kalo bohong kamu bakal aku sumpahin bla bla bla...."
  2. Cemburu buta. Biasanya orang yang posesif akan cemburu kepada siapa saja, bahkan teman dekat sekalipun. Hal-hal yang sepele akan menjadi masalah besar dihadapan orang posesif. Contoh saja bila Ranti di kelas duduk bersebelahan dengan Hikmal pas lagi kuliah, padahal Krisna tau Hikmal gak bakal ngapa-ngapain, tapi tetep saja marah dan ngambek. Fiuhh...
  3. Mengintrogasi dan mengajukan pertanyaan yang kadang gak logis. Banyak pertanyaan yang akan membanjiri kamu setiap harinya. Seringkali gak logis. Lebih mirip polisi, detail dan harus jelas, kalo sampai jawab terbata-bata dan berkesan ragu-ragu, maka perang pun tak terelakkan. Pertanyaan ini juga akan disampaikan melalui sms dan telepon. Hape bakal sering bunyi jika sang pacar berada diluar dan tidak bersama orang posesif ini. 
  4. Over Protectiv. Ciri yang ini udah pasti muncul pada setiap orang posesif. Kemana-mana kalo tanpa dia ga boleh, kalo boleh juga cuma itungan jam. Harus jelas sejelas-jelasnya pergi ama siapa aja, kemana, makan apa, minum apa, ketemu siapa, dan kalo ngga jelas siap-siap aja kena semprot dan perang lagi. Dan ancaman yang paling sering keluar dari orang posesif adalah "cepet pulang, kalo ngga gue putusin lo..!! "
  5. Melarang dan gak mau dibantah. Umumnya orang posesif selalu menerapkan aturan-aturan yang kadang lucu dan gak penting. Namun mereka yang menciptakan peraturan itu, mereka sendiri yang melanggar. Dipikiran mereka larang itu merupakan perhatian dan rasa cinta agar sang pacar tidak terluka atau tidak sakit, namun kadang karena larangan ini sang pacar merasa terbatasi dan tidak merasa bebas, sang pacar kadang sedih tidak bisa melakukan apa yang biasa dia lakukan dan tidak menjadi dirinya sendiri. Disini kondisi psikologis yang tidak seimbang juga akan mempengaruhi kondisi emosional. Kadang emosi meledak-ledak dan mood turun tidak beraturan, semua karena kondisi psikologis yang tidak sehat. Nah loh??!
  6. Cinta mati. Kadang orang posesif sering mengungkapkan perasaan dia yang mendalam sang pacar, memujinya setiap hari dan memperlakukan pacarnya dengan berlebihan, dan dia akan mengatakan bahwa pacarnya adalah cinta matinya....
  7. Mulai bertindak kasar. Kasar disini bisa berarti dalam ucapan yang jika sudah ngamuk akan mengeluarkan kata-kata kasar pada pacarnya, disini luka pada hati akan membekas, bahkan maaf saja rasanya tidak cukup. Namun pada tingkatan yang sangat parah, orang posesif akan mulai bertindak kasar dengan perbuatan, seperti memukul, memegang dengan paksa dan melakukan kekerasan yang lain. Hiiy ngerii :(