Selasa, 28 Juni 2011

Tuhan memberikan saya hidup yang indah lengkap dengan permasalahnnya dan solusi. Tuhan maha pengasih karena selalu memberikan saya kesempatan untuk memperbaiki diri. Tuhan tidak pernah marah, karena Tuhan selalu memberikan saya kebahagiaan dan pelajaran dibalik kepahitan hidup.Tuhan tidak butuh saya, saya yang butuh Tuhan. Karena Tuhan selalu ada buat saya :)
Terimakasih Tuhan atas nikmatMu kemarin, hari ini dan seterusnya.

Kamis, 16 Juni 2011

Alamak!! Ada Hudson juga di Thailand..

Pertama liat video ini di Youtube gak nyangka banget orang ini adalah Waria. Secara cantik banget.
Badan tinggi semampai, sexy, kulit putih mulus, rambut dan mata indah ditambah suara yang merdu. Nama 'gadis' cantik ini adalah Bell Nanthita, waria asal Thailand. Tahun 2011 ini dia mengikuti kontes Thailand's Got Talent. Bell Nanthita memang membuat juri dan penonton shock serta tertawa, di mana ia berhasil mengubah suaranya dari sopran wanita ke tenor laki-laki.
Kalau di Indonesia, kita punya Hudson, di Thailand ada Bell. Seperti Hudson, Bell juga bernyanyi dengan dua suara. Tapi bedanya kalau Hudson masih laki-laki, dan menggunakan 2 kostum, sedangkan Bell berpakaian selayaknya wanita.
Videonya bisa di klik disini


Setelah melihat video ini, gue rasa dia bakal jadi 'idola' baru di Thailand, secara audience di video itu keliahatan excited banget.
Hmm.. kalo di Indonesia pasti rame ama pro kontra nya 
hahaha
Tapi congrats ya buat Bell sudah menjadi topic hangat di media. 
Semoga bakatnya bisa tersalurkan dengan baik.
Menurut lo, sosok Bell gimana Guys??

Hmm..kapan yaa bisa kesana..

Udaa hampir seminggu nih gak nge-Blog.. hmm udah banyak posting baru aja. Menarik, seru, rame, unik, informatif dan ada beberapa yang inspiratif.
Selama seminggu ini alhamdulillah ada kesibukan. UAS alias Ujian akhir semester. Dimohon doanya ya supaya nanti hasil semester ini baik dan memuaskan. Amin.
Postingan kali ini mau berhubungan dengan pendidikan ah. hehehe

Tapi mau bahas kantin aja deh,, ahaha. Kantin bukan sembarang kantin! Berikut ini adalah gambar-gambar kemewahan dan kemegahan Kantin di Universitas Harvard di Amerika.






Siapa sih yang gak tau Harvard University?? Universitas bergengsi di Amerika Serikat. Kantinnya aja udah kaya salah satu ruangan di istana. Keren banget deh pokoknya! Pas liat gambar-gambar ini.. hmmm.. jadi ngiler. Pengen jadi salah satu dari mahasiswanya, mereka orang-orang yang punya IQ tinggi, ambisi yang kuat, dan cita-cita setinggi langit, ditambah dengan keberuntungan.
Tapi kalo dipikir-pikir lagi, kampus aku juga sebenernya udah bagus, bangunannya tinggi mentereng, fasilitas alhamdulillah lengkap, gak kalah ama univ. swasta deh. *membesarkan hati
Besyukur aja apa yang kita punya. Karena itu akan terasa lebih nikmat, daripada harus iri dan cemburu pada milik orang lain. aduuh bijak banget yaa.. hahaha
see you guys :)

Sabtu, 11 Juni 2011

Hal-hal absurd para Pria

Selamat malam minggu Guyss...
Maming ini mau nulis buat Blog aja ah.. hahahhaha
Tadi sore pas lagi nunggu si doi potong rambut, iseng-iseng baca majalah remaja. Tahun terbitnya 2007. Gak update banget deh. Tapi namanya majalah kan emang berisi berita yang long last, jadi gak masalah.
Ada beberapa informasi yang gue baru ketahui, ternyata Ashton Kutcher itu punya kembaran yang namanya Michael. Kemana aja gue.. hahahaha :p
Trus ada artikel yang menurut gue unik. Judulnya....


17 hal absurd tentang Pria
  1. Pria malas tanya arah. Hmm.. kadang-kadang ngerasa gitu juga sih... 
  2. Punya kebiasaan memencet odol dari tengah. Mereka gak mau repot, ya kalo habis tinggal beli lagi, kalo lupa gak usah sikat gigi, ribet amat??
  3. Memanggil teman dengan kasar. "heh nyet! lagi apa lo?" "mau kemana lo cong?" (monyet, bencong). Pernah denger?
  4. Tidak suka lama-lama menelepon atau ditelepon. Singkat dan jelas mereka lebih suka.
  5. Pakai kaos sampai sobek. Ya bisa dibilang males beli baju... 
  6. Malas membungkus kado. Jarang ada cowo yang mau repot-repot bungkus kado, jangankan kado, paket pos pun jarang banget.
  7. Quickies. Yang ini gue gak ngerti -.-"
  8. Senang tayangan kekerasan. Poin ini pasti udah jelas.
  9. Lempar baju sembarangan. Wah ini kebiasaan sudah mendarah daging.
  10. Bales sms pendek. To the point
  11. Lebih ingat skor daripada ultah. Yang ini kadang ngeselin.
  12. Lebih milih nonton tv daripada curhatan. Gak mau ribet. Paling curhatannya orang itu itu aja.
  13. Tidak suka bicara tentang kesehariannya. Kalo ditanya baru deh cerita.
  14. Cemburu pada mantan. Yang ini mah kalo dia masih punya "rasa"
  15. Seneng otak-atik. Entah motor, barang elektronik, mainan.
  16. Koleksi perkakas. Biasanya buat ngoprek sana sini.
  17. Menganggap masalah tidak penting. Gak mau terlalu menuruti perasaan.
Nah gimana tentang poin-poin diatas?
Menurut gue pribadi, emang ada beberapa poin diatas yang Pria pasti lakuin, tapi gak 100% sama. Poin diatas mungkin cuma kecenderungan aja. Gak semua bener kok.
Just sharing Guys..
See you later..

Jumat, 10 Juni 2011

Pengalaman gue nonton "Ladda Land"

Udah lama banget gak nonton film di bioskop, gara-gara isinya film Indonesia yang emang jauh dari kata berkualitas. Rata-rata horor semi bokep yang gentayangan di bioskop. Ditambah dengan kenaikan pajak untuk film luar, tambah aja film bagus gak mampir di bioskop kita. Tambah gondok deh gak bisa nonton Kungfu Panda 2, Fast and Furious V dan film lain yang keren gila. Semoga aja Harry Potter and the Deathly Hallow Part. 2, Transformer 3 : Dark of The Moon, Breaking Dawn, Mission Impossible: Ghost Protocol bisa mampir ke bioskop kita. 
Buat Pecinta film kaya gue, rugi banget kalo gak nonton film bagus di bioskop. Kalo cuma nonton DVD kayanya gak puas, apalagi kalo bajakan! Translatenya gak karuan, bikin pusing dan sakit mata. 
Selasa kemaren gue diajakin nonton, sama temen-temen yang lain gue jalan, bahasa anak muda sekarang hang out. Wess gaya banget! hahaha
Film di 21 kok rata-rata Horor Indonesia ya, akhirnya kita mutusin nonton di blitzmegaplex di PVJ. Biar lebih mahal, tapi disini film yang diputer emang bagus, baru dan eksklusif. Yang emang bioskop lain gak nayangin.
Setelah nyampe blitz, kita bingung mau pilih film apa. Semuanya Rameee sih!! Pengen nonton semua, apa daya uang gak cukup. Hahahaa penyakit mahasiswa, biasaa ;)
Salah satu temen ngerekomendasiin Film Thailand. Genrenya Horor. Alamak! Dia bilang walaupun film Thailand, Film ini bagus kok. Singkat cerita kita manut saja. 
Kita milih film "Ladda Land". Awalnya sempet ragu, abis filmnya Remaja gitu. "Cemenlah..."
Masuk bioskopnya, kita ketawa-ketawa aja liat awal kisahnya. 
"ah ini mah bukan Horor, tapi drama.."
Abis openingnya aja, scene bapak-bapak yang lagi beresin rumahnya. 

Cerita filmnya:

Seorang ayah bernama Thee (Saharang Sangkapreecha) adalah pria yang kurang beruntung. Selain ibu mertua yang tidak menyukainya, pekerjaannya pun kurang bagus. Dia menjadi bulan-bulanan hinaan mertua. Istrinya bernama Parn (Piyathida Woramusik) adalah wanita cantik dan pintar. Mereka menikah karena kondisi "hamil duluan". Nah, karena alasan inilah mertua Thee tidak menyukainya. Tapi Thee adalah ayah yang baik. Dia berusaha bekerja keras sampai suatu hari dia menjadi Manejer Pemasaran di suatu perusahaan. Dia dipindahkan ke Thailand Utara. Disana dia membeli sebuah rumah dengan mencicilnya. Rumahnya terletak di perumahan "Ladda Land". Kawasan perumahan yang indah, tenang, bersih dan murah.
Dia membawa Istri dan 2 anaknya, Nan dan Nat, pindah ke "Ladda Land". Nan sangat tidak ingin pindah dan tidak ingin meninggalkan Bangkok dan nenek tercintanya. Karena itu dia selalu berselisih paham dengan ayahnya. Sedangkan Nat, karena masih kecil, sangat senang dengan rumah barunya dan kamarnya yang penuh mainan.
Hari-hari Thee awalnya sangat tenang. Pagi-pagi sekali dia biasa berjogging di kawasan perumahan itu. Tetangga juga terlihat banyak beraktivitas pagi.
Pada suatu pagi, seperti biasa Thee lari pagi. Dia melewati salah satu rumah. Di depan rumah itu, dia melihat seorang wanita sedang membersihkan teras. Thee membutuhkan pembantu dirumahnya, untuk membantu pekerjaan istri tercintanya. Saat Thee ingin memanggil wanita itu, tiba-tiba wanita itu hilang. Thee bingung, lalu dia melihat kotak surat yang penuh, Thee mambantu memasukkan surat yang jatuh ke tanah. Lalu dia pulang.
Malam harinya, dia mendengar wanita yang dia lihat pagi tadi ternyata sudah meninggal selama berhari-hari! Wanita itu meninggal secara tragis di dalam kulkas. Diduga dia adalah korban pembunuhan. 
Semenjak malam itu banyak kejadian aneh yang terjadi. Parn yang tidak biasa dengan keadaan ganjil seperti ini, mulai merasa tidak nyaman. Tapi dia tidak mau menanggapinya, dia ingin menghargai suaminya yang sudah susah payah berjuang untuk keluarga.
Suatu malam, Nan dengan teman-temannya uji nyali di rumah angker itu. Disini Jantung penonton bener-bener dibuat bedegup lebih cepat! 

Karena uji nyali ini, Nan terlambat pulang dan dimarahi ayahnya. Ayahnya tidak percaya Nan terlambat karena melihat hantu di rumah angker itu. Thee memaksa masuk ke rumah itu dengan Nan, dia ingin membuktikan tidak ada hantu di rumah itu. Nan menjerit ketakutan. Dia tidak mau melihat makhluk itu lagi.
Disini, jantung juga berdebar-debar. DAG DIG DUG DEEEEERRRRRR!!!!!
Seperti biasa, Thee jogging di kawasan perumahan itu. Kali ini ia melewati satu rumah di ujung gangnya. Terlihat tanda-tanda kehidupan didalam. Dan malam harinya kembali datang berita. Penghuni rumah yang dilihat Thee, sudah meninggal.
Semakin hari, penduduk perumahan semakin sedikit. Thee sudah tidak bisa melihat orang-orang beraktivitas dikala ia jogging. Sepi. Sepertinya hanya ia dan tetangganya yang masih tinggal disitu.

Bisnis perusahaan Thee bangkrut. Dia kehilangan pekerjaan. Dia tidak bisa melunasi tagihan rumah dan lainnya. Masalah kian datang, ketika Nan sudah tak mau tinggal dirumah, dia sementara tinggal bersama temannya, Thee tak punya pekerjaan, mereka selalu dihantui setiap malam, Thee berprasangka istrinya telah berselingkuh. Banyak masalah yang datang bersamaan.
Suatu hari, terjadi pertengkaran antara Thee dan tetanggnya. Thee marah besar karena Golf, teman Nat, anak dari tetangga sebelahnya itu, mengunci Nat dalam lemari, sehingga membuat Nat ketakutan dan menangis menjerit.
Ayah Golf adalah pria yang kasar. Dia menampar Golf di depan Thee dan memarahinya. Malamnya Thee datang lagi dan bertambah marah, karena mengetahui Golf meyuruh Nat masuk kerumah angker itu untung mengambil kucing Golf. Kali ini Thee juga meminta agar ayah Golf melunasi hutangnya pada istrinya, dulu istrinya pernah meminjam uang pada istri Thee. Disini ayah Golf sangat terhina, dan membuang uang pada Thee. Beberapa hari berlalu, keluarga Thee masih bisa merasakan ada kehidupan dan aktivitas keluarga Golf seperti biasa. Ibu Golf sepert biasa menjahit, suara mesin jahitnya bisa terdengar setiap malam. Suara tawa Golf, dan nenek Golf yang jalan terpincang-picang dan kursi rodanya yang sering terlihat di teras. 

Suatu pagi, ada laporan bahwa keluarga Golf sudah meninggal. Semuanya! Pelakunya adalah ayah Golf. Dia depresi karena memiliki hutang yang banyak. Dia membunuh istri, anak dan ibunya secara tragis dan mengerikan. Mayat mereka rusak parah karena penyiksaan dan luka yang mengerikan.
Keluarga Thee sangat terkejut. Mereka beberapa hari belakangan tetap merasakan aktivitas keluarga Golf. Disini hari-hari makin mengerikan dimulai. Paranoid mulai menyerang. Suara mesin jahit yang tiada henti, suara tawa Golf dan kerlingan lonceng dari nenek Golf membuat suasana semakin mengerikan di malam-malamnya. Ditambah Nat masih suka membicarakan Golf. Dia sering tertawa dan bermain sendiri, tapi setiap ditanya, Nat selalu berkata sedang bermain bersama Golf. Parn semakin tertekan dengan keadaan ini. Setiap malam terus dihantui. 

Akhirnya Parn mengambil keputusan kembali ke Bangkok, kerumah ibunya. Thee sangat menentang keputusan ini. Hari belakangan Thee dan Parn semakin sering bertengkar. Kecemburuan Thee pada Parn yang semakin menggila menambah panas suasana rumah. Ketika Nan pulang kerumah, Parn langsung memerintahkan Nan berkemas, mereka akan pulang ke Bangkok. Nan bingung, Nan tidak mengetahui kejadian dirumahnya, bahkan kematian keluarga Golf dia tidak mendengar beritanya. Pada saat berkemas, Nan mengambil pakaian yang dijemur dibelakang. Salah satu sapu tangannya terbang ke rumah sebelahnya. Tanpa tahu kejadian tentang keluarga Golf, dia diam-diam memasuki rumah Golf. Scene di bagian rumah ini LEBIH ngeri lagi. Nan dibuat ketakutan sampai kehilangan kesadaran karena bertemu dan dihantui oleh "penghuni rumah" tersebut. Nan histeris dan menjerit ketakutan sampai dibawa ke rumah sakit. Parn sangat marah pada Thee. Dia ingin segera pindah secepatnya. Dia menyalahkan Thee yang terlalu mencintai rumahnya sehingga membuat Nan   hampir gila seperti ini.

Dari rumah sakit, Thee pulang kerumahnya bersama Nat. Di scene terakhir ini, pamungkasnya! Nat tiba-tiba hilang saat Thee terlelap tidur. Nat masuk ke dalam rumah Golf. Dengan segala kekuatan dan keberanian Thee masuk dengan membawa pistol dan masuk rumah Golf. Kengerian dimulai. Semua seperti hidup. Thee bertemu dengan Golf, diganggu Ibu Golf dan beradu tembak dengan "hantu" Ayah Golf. Sampai akhirnya Parn datang. Tapi terlambat. Thee yang sedang beradu tembak dengan "hantu" ayah Golf sudah melepaskan pelurunya kearah persembunyian Nat. Nat besembunyi didalam lemari. Thee tidak tau tentang itu. Darah segar mengalir dari dalam lemari. Parn datang ke arah suara tembakan. Dan menemukan Thee yang tengah frustasi, dia merasa telah kehilangan anak kesayangannya.
Singkat cerita, Thee sangat frustasi sehingga dia menembak dirinya sendiri. Dia bunuh diri dirumah Golf. Tepat didepan mata Parn. Dan sebenarnya pemirsa, Nat belum meninggal. Dia masih hidup. Karena peluru tidak mengenainya langsung, melainkan melewati lemari.

Film Ladda Land ini merupakan film horor Thailand karya sutradara Sophon Sakdaphisit, dia juga adalah produser film supranatural Shutter dan Phobia 2. Dan film Coming soon yang pernah mampir di bioskop Indonesia. Film Ladda Land ini merupakan kisah nyata, dari cerita perumahan berhantu di kawasan Chiang Mai, kabarnya disana banyak terjadi kejadian supranatural dan kematian-kematian misterius. 

Jujur aja, pas di bioskop gue lebih sering tutup mata pas ada adegan seremnya. Gak kuat! Sampe sekarang gue masih parno, gak tau gue nya yang penakut apa filmnya yang emang truly scary. Didukung backsound yang buat senam jantung, nunggu hantunya kapan muncul.
Liat thrillernya juga masih merem-merem, ngintip-ngintip aja dikit.
Film horor ini gak porno! Jadi aman deh nontonnya.
Selamat menonton Guys.

Senin, 06 Juni 2011

Cara Mesin ATM bekerja :D

Das Leben ist zu kurz für den falschen job atau dalam bahasa english nya Life's too short for the wrong job!
yupp!! itu slogan yg paling pas buat pekerjaan-pekerjaan di bawah ini.
Langsung aja ya..

>> for ATM

>> for coffee maker

>>  for pom bensin

>> for photo box

>> for mesin cuci

>> for music box

>> ice cream machine

>> for X-Ray

>> for odong-odong

Haahahhaa tenyata rahasianya ituu tooh..
Postingan ini hanya untuk hiburan semata ya guys :D

Sabtu, 04 Juni 2011

Contoh Surat dalam Bahasa Jerman #2

Malem ini pengeen banget sharing tentang berbagai ilmu tentang bahasa Jerman. Saking banyaknya bingung mau sharing yang mana duluan. Ya berhubung minggu depan ada ujian schreiben (writing) jadi ada ide menulis surat dalam bahasa Jerman.
Kita mulai ya...

Freiburg, den  15. Mai  2011

Liebe Anna,
herzlichen Dank für deinen Brief. Ich freue mich sehr, dass du jetzt bald hierher nach Freiburg kommen möchtest, um an einem Deutsch-Intensivkurs teilzunehmen.
Vorgestern habe ich für dich alle Informationen besorgt, nach denen du mich gefragt hast. Dein Kurs findet im Breisgau-Institut statt, das ist gleich gegenüber vom Hauptbahnhof. Dein Unterricht findet jeden Vormittag von 8-13 Uhr statt. Am Wochenende kansst du Ausflüge mitmachen, zum Beispiel in den Schwarzwald, der ja direkt von unserer Haustür ist.
Den Kurs musst du erst bezahlen, wenn du ankommst. Es kostet 250 Euro.
Schreib mir bitte bald, um wie viel Uhr du hier ankommst, damit ich dich vom Bahnhof abholen kann.
Ich kann es kaum erwarten, dich hier bei mir zu haben, den wir haben uns doch so viel zu erzählen. Bis Bald!
Alles Liebe

Deine Risti


Yupp.. udah beres nih suratnya. Disini garis besarnya bercerita tentang penulis yang memberitahukan pada pengirim tentang tempat, jadwal dan biaya salah satu tempat kursus di Freiburg. Surat ini merupakan salah sau contoh surat balasan. Karena ada kata "herzlichen Dank für deinen Brief." Ini menandakan ada surat sebelumnya dan pengirim berterimakasih atas itu. 
Contoh surat diatas juga merupakan surat informal karena berbentuk "du" form
Oia tentang harga (Kosten), gak usah dianggap serius, itu cuma tebakan semata. Ich weiss  Ã¼ber die Kosten nicht genau. 
Liebe Anna itu sama seperti dear Anna.
Alles Liebe itu sama seperti a lot of love.
Deine Risti itu sama seperti your's Risti.
Bis Bald itu artinya sampai nanti.. 

Sharingnya mungkin segini dulu ya. Maaf maaf kata ni kalo ada yang salah, aku juga masih belajar :D

Semoga bisa bermanfaat.. 
Bis Bald !

Tali sepatu yang kreatif

Biasanya untuk anak sekolahan nih, khususnya SMP dan SMA masih pake sepatu yang bertali kan? Aku juga kuliah selalu pake sepatu bertali. Gue cinta banget sepatu kets!! (bener gak tuh nulisnya,, maap maap kate ni kalo ekeu salah). Kadang bosen yah kalo model talinya begono-begono aja. Pengen yang unyu unyu gicu..
Postingan kali ini buat kalian yang mau naliin tali sepatunya biar lebih special, modis dan trendy supaya lebih eye catching gito lho.. :p Biar GAHOL kata anak jaman sekarang mah..

Langsung aja:
1. Sawtooth

2. Display 

3. Twistie

4. Riding Bow

5. Lattice


6. Hidden Knot

7. Checkerboard

8. Bi-Colour

9. Zipper

10. Loop Back

11. Ladder

12. Double Back

13. Foot Bag

14. Bushwalk

15. Hash

Selamat Mencoba ya Guys.. Semoga Postingan ini membantu sepatu kalian lebih menarik dan menambah kepercayaan diri kalian juga :D


Tertua, Terbesar dan Terkecil..

Hai guys, udah lama nih aku ga nge-Blog. Lagi sibuk kuliah, kuliah dan kuliah, hehehe. Bentar lagi ujian. Semoga dimudahkan dan dilancarkan. Amin.
Postingan kali ini berisi hewan dari yang tertua, terbesar dan terkecil. Itung-itung ngegerakkin jari lagi, udah lama gak posting something. Selamat membaca guys ;)

>> Hewan tertua Dunia ke 1

Pada tahun 2007, seekor siput bernama “MING” diambil dari dasar laut utara Islandia. Para ahli berusaha meneliti da memperkirakan umur siput tua ini. Sebenarnya usia siput cukup mudah diketahui daripada hewan lainnya karena setiap bertambah 1 tahun, lingkaran tempurung mereka bertambah sati. Diperkirakan “MING” telah berusia lebih dari 405 tahun. Sayangnya, “MING” keburu mati sebelum para pakar berhasil menentukan umurnya.

>> Hewan tertua di dunia yang ke 2

Predikat Hewan Tertua pernah disandang oleh seekor kura-kura yang diberi nama “HARRIET”. HARRIET hidup di kebun Binatang Australia di Beerwah. Sayangnya, pada tahun 2006 kemarin ia mati di usia ke 176 tahun. Diperkirakan, HARRIET dulunya diambil dari Kepulauan Galapagos pada tahun 1835 oleh Charles Darwin.

>> Hewan terbesar di dunia

Tubuh Paus Biru ( Balaenoptera musculus), panjangnya mencapai lebih dari 33 meter dan volume tubuhnya lebih dari 181 ton metrik. Itulah sebab, Paus Biru diyakini merupakan hewan terbesar yang pernah hidup di muka bumi ini. Selain memiliki ukuran tubuh terbesar, ia juga dinobatkan sebagai hewan yang suaranya paling keras. Suara Paus Biru lebih keras daripada suara motor Harley Davidson, bahkan lebih keras dari ledakan BOM ! Untunglah Paus Biru hidup di lautan sehingga suaranya tidak menganggu kita.

Saat ini Paus Biru telah di terancam punah akibat perburuan manusia yang membabi buta. Makanya, kita harus melindungi mereka dari ancaman kepunahannya !

>>  Hewan terkecil di dunia

Kelelawar mini ini diberi naman Kitti’s Hog Nosed Bat ( Craseonycteris thonglongyai ) untuk mengenang nama seorang biolog Thailand yaitu Kitti Thonglonglay. Kelelewar ini juga terkenal dengan sebutan Bumblebee Bat.

Ukuran tubuhnya hanya 30 milimeter saja dengan rentang sayap 13 sentimeter. Kelelawar jenis ini hanya bisa ditemukan di Taman Nasional Sai Yok Thailand dan sebagian daerah di Myanmar . Kelelawar adalah satu-satunya jenis mamalia yang bisa terbang, dan kelelawar hidung babi yang super mini ini tentunya menjadi hewan yang dilindungi kelestariannya.

Kalau kalian gak percaya, nih sumbernya sumber